Mungkin kebanyakan masyarakat Indonesia belum mengenal apalagi mengunjungi objek wisata di desa Erorejo, kecamatan Wadaslintang, kabupaten Wonosobo, provinsi Jawa Tengah ini. Memang, objek wisata ini belum lama terkenal. Menurut penuturan warga setempat, objek wisata ini baru diresmikan sekitar dua tahun yang lalu. Namun, perkembangan pesat dan mulai boomingnya baru di awal tahun 2015 ini.
Sebenarnya icon batu apik di objek wisata ini sudah ada sejak zaman dahulu. Tetapi banyak yang mengatakan, objek wisata ini adalah objek wisata musiman karena batu yang menjadi icon utama objek wisata ini tenggelam oleh air waduk Wadaslintang pada saat musim hujan panjang. Memang, objek wisata ini berada di kawasan waduk Wadaslintang, tepatnya di tepi waduk. Dikarenakan adanya musim kemarau panjang pada tahun ini, maka batu indah itu muncul lagi. Dahulu mungkin sudah sering muncul juga tetapi tidak nampak secara keseluruhan. Dan karena dahulu belum zamannya media sosial seperti saat ini, jadi penyebaran informasi tentang objek wisata ini masih terbatas, hanya di daerah lokal saja.
Objek wisata ini dinamakan "Lubang Sewu" karena iconnya berupa batu yang banyak lubangnya. Sewu merupakan bahasa Jawa yang berarti seribu. Walaupun lubangnya belum pasti berjumlah seribu, akan tetapi kata seribu dipakai untuk mengistilahkan saking banyaknya.
Bagi masyarakat Indonesia, juga mancanegara, apabila Anda ingin berlibur, tempat ini sangat recommended untuk dikunjungi. Tiket masuknya sangat terjangkau, hanya dua ribu rupiah per orang. Namun, jika Anda datang ke sana pada siang hari, jangan lupa membawa kata mata, topi, atau payung untuk melindungi diri dari teriknya sinar matahari. Dan karena musim hujan sudah mulai tiba, maka jika Anda ingin berkunjung ke sana alangkah baiknya bertanya dulu kepada penduduk lokal apakah icon batu "Lubang Sewu" tersebut masih kelihatan atau malah sudah tenggelam.
Jika Anda belum sempat atau belum ada kesempatan berkunjung ke sana, setidaknya semoga tulisan saya ini dapat menambah wawasan Anda, bahwa ternyata banyak keindahan alam di negara kita yang sungguh menakjubkan dan belum kita ketahui.
No comments:
Post a Comment